Pemkab RL Salurkan Bantuan Bencana Alam di Kecamatan Kota Padang

Pemkab Rejang Lebong kembali salurkan bantuan berupa Paket Sembako kepada masyarakat Kecamatan Kota Padang, Rabu (02/10/2024) di Aula Kantor Camat Kota Padang. (Foto: joko/nuansabengkulu.com)

Rejang Lebong, nuansabengkulu.com – Pemkab Rejang Lebong kembali salurkan bantuan berupa Paket Sembako kepada masyarakat Kecamatan Kota Padang, Rabu (02/10/2024) di Aula Kantor Camat Kota Padang.

Bantuan tersebut diberikan langsung oleh PJS Bupati Rejang Lebong Dr.H Herwan Antoni, S.KM, M. Kes, M. didampingi asisten II Sekda Rejang Lebong, Staf Ahli, Kadis Sosial Kabupaten Rejang Lebong, DP3APPKB Kabupaten Rejang Lebong, BAZNAS Rejang lebong, Camat Kota Padang, Kepala Desa, serta masyarakat setempat.

Dalam sambutannya PJS Bupati Rejang Lebong, Herwan Antoni, mengatakan, Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat.

““Hari ini kita akan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah kebakaran dan tertimpa pohon, Yakni, atas nama Alam Derita bin Bahruddin dan Danda Hartawan,” jelasnya.

“Semoga apa yang kita berikan hari ini bisa sedikit meringankan beban kepada mereka yang menerima bantuan serta mendorong peningkatan taraf hidup dan kesehatan masyarakat, terutama bagi mereka yang berada dalam kondisi ekonomi yang sangat sulit,” tambahnya.

Disisi lain, Herwan Antoni juga menghimbau kepada masyarakat agar dalam menghadapi pesta Demokrasi mendatang, untuk tetap menjalin kerukunan antar sesama agar pemilihan nantinya dapat berjalan dengan aman damai dan tentram

“Walaupun berbeda pilihan kita harus tetap menjaga kerukunan, ketertiban dan keamanan antar sesama agar nantinya Pilkada di Rejang Lebong berjalan dengan aman, damai dan tenteram,” pungkasnya.(jk/adv)