Ratusan Siswa di Kota Bengkulu Rasakan Bantuan Gerakan Peduli Siswa

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bengkulu A Gunawan. Foto: Taufik/nuansabengkulu.com

Kota Bengkulu – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bengkulu A Gunawan menyebutkan, ratusan siswa tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) telah menerima manfaat bantuan program siswa (GPS).

GPS sendiri merupakan program yang dicanangkan oleh Pemkot Bengkulu untuk menumbuhkan rasa kepedulian kepada siswa sejak usia dini dengan para siswa menyisihkan uang jajan dari Rp1 ribu hingga Rp2 ribu setiap minggu nya.

Ia mengatakan, untuk siswa penerima bantuan GPS tersebut ada disetiap sekolah yang ada di Kota Bengkulu, sebab GPS dicanangkan dan dijalankan di setiap sekolah.

Adapun siswa penerima bantuan GPS merupakan siswa yang tak mampu di Kota Bengkulu dan untuk siswa penerima bantuan tersebut dapat melaporkan ke pihak sekolah.

“Hingga saat ini sudah ratusan siswa baik SD maupun SMP yang ada di Kota Bengkulu telah menerima manfaatan program GPS. Entah itu berupa seragam, buku, sepatu, tas, sepeda dan lainnya,” ujar Gunawan, Kamis (27/7).

Ditempat berbeda, Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menjelaskan, pelaksanaan GPS berjalan dari siswa, untuk siswa, dan dikelola oleh siswa.

“Ketika uang tersebut semua sudah terkumpul, nanti akan digunakan untuk membantu teman-temannya yang kurang mampu dan yang butuh bantuan. Nanti mereka sendiri yang menilai mana teman yang layak membutuhkan bantuan,” jelasnya.

Terbaru, melalui bantuan GPS, salah seorang siswa di SMPN 04 Kota Bengkulu menerima bantuan dana sebesar Rp17,6 juta karena rumahnya terbakar. (tfk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *