Seluruh Jepang Merayakan Shichi-Go-San

Jepang Merayakan Shichi-Go-San

Setiap tanggal 15 November di Jepang, keluarga dengan anak kecil berkumpul untuk merayakan ‘Shichi-go-san”. Seperti yang terlihat di Kuil Zenko-ji di Kota Nagano, Jepang tengah, sejumlah keluarga dengan anak kecil berkumpul di situ pada hari ini.

Mengutip NHK, perayaan “Shichi-go-san”, merupakan ritual tradisional untuk anak-anak yang berusia 3 dan 5 tahun (anak laki-laki) dan berusia 3 dan 7 tahun (anak perempuan)

Anak-anak tersebut mengunjungi kuil Buddha pada 15 November untuk berdoa bagi pertumbuhan mereka.

Pada saat itu, keluarga yang mendampingi anak-anak, termasuk anak perempuan yang mengenakan kimono, menghadiri sesi doa khusus di Kuil Daikanjin yang berada dalam kompleks Kuil Zenko-ji.

Masing-masing anak menerima sebatang permen tradisional dan berfoto bersama keluarga mereka di aula dan taman, lokasi yang biasanya tertutup untuk pengunjung. Keluarga-keluarga tersebut juga terkena asap dari api suci yang dinyalakan untuk doa.

Sebagai informasi, shichi-go-san artinya 7-5-3 adalah upacara untuk merayakan pertumbuhan anak yang berusia 3,5 dan 7 tahun di Jepang. Biasanya dilakukan setiap tanggal 15 November, namun bukan merupakan hari libur nasional.

Peserta perayaan adalah anak laki-laki berusia 3 dan 5 tahun, dan anak perempuan berusia 3 dan 7 tahun. Umur-umur tersebut dipercaya sebagai tonggak sejarah dalam kehidupan, dan angka-angka ganjil menurut tradisi Tionghoa dipercaya membawa keberuntungan.

Anak-anak yang cukup umur sebagai peserta Shichi Go San didandani dengan kimono dan dibawa ke kuil Shinto untuk didoakan. Orang tua memanfaatkan kesempatan ini untuk mengabadikan anak-anak yang sudah berpakaian bagus dengan berfoto di studio foto.

Setelah itu, anak-anak mendapat hadiah permen panjang yang disebut permen chitose yang artinya permen seribu tahun. Permen tersebut dipercaya dapat membuat anak sehat dan panjang umur. (ath)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *