Pemuda Air Meles Atas Jadi Motor Penggerak Suksesnya Sedekah Bumi

pemuda-pemudi, tokoh masyarakat (foto; joko/nuansabengkulu.com)

Rejang Lebong – Jumat malam (4/7/2025), masyarakat Desa Air Meles Atas, Kecamatan Selupu Rejang, Kabupaten Rejang Lebong menggelar acara Sedekah Bumi sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT.

Acara tahunan yang berlangsung khidmat dan meriah ini dihadiri oleh berbagai pihak, mulai dari Camat Selupu Rejang, Kepala Desa Air Meles Atas beserta jajarannya, BKM Masjid An Nur Hasim, personel Polsek Selupu Rejang dan Koramil, Ustaz Jamaluddin sebagai penceramah, donatur masjid, serta organisasi kepemudaan seperti Karang Taruna Merah Putih dan RISMA Al Ikhlas. Tak ketinggalan, pemuda-pemudi, tokoh masyarakat, dan seluruh warga desa turut berpartisipasi menyukseskan acara.

Tokoh pemuda Dusun Tiga, Irwan Antoni, menyampaikan bahwa panitia penyelenggara telah dibentuk jauh hari sebelum bulan Muharam. Ia mengungkapkan rasa bangganya atas semangat dan antusiasme para pemuda dan pemudi dalam mendukung kegiatan ini. “Alhamdulillah, pemuda-pemudi, khususnya di Dusun Tiga sangat antusias demi suksesnya acara sedekah bumi ini,” ujarnya.

Irwan juga menyebut bahwa dana awal kegiatan ini berasal dari inisiatif para pemuda yang mengumpulkan dana pribadi, kemudian dilanjutkan dengan dukungan dari para donatur, termasuk Kepala Desa dan BKM Masjid An Nur Hasim.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Fajri Kohar, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara tersebut. “Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat, donatur, serta tamu undangan yang telah meluangkan waktunya untuk hadir dan membantu secara materi, tenaga, maupun pemikiran,” ungkapnya.

Fajri juga menjelaskan bahwa dana yang berhasil dikumpulkan untuk kegiatan Sedekah Bumi tahun ini sebesar Rp7.688.000, yang berasal dari masyarakat Dusun Tiga sebesar Rp4.688.000 dan dari BKM Masjid An Nur Hasim sebesar Rp3.000.000. Total pengeluaran tercatat sebesar Rp5.347.000, sehingga terdapat sisa dana sebesar Rp2.341.000 yang direncanakan akan digunakan untuk memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan RI pada 17 Agustus mendatang.

Di akhir sambutannya, Fajri mengajak masyarakat untuk terus mendukung kegiatan positif seperti ini. “Semoga acara ini menjadi momentum mempererat silaturahmi antarwarga dan membawa berkah untuk Desa Air Meles Atas. Kami sebagai panitia menyadari masih banyak kekurangan, oleh karena itu kami mohon maaf yang sebesar-besarnya,” tutupnya.

Kegiatan Sedekah Bumi ini tidak hanya menjadi sarana syukur kepada Sang Pencipta, namun juga sebagai ajang memperkuat kebersamaan dan gotong royong antarwarga. Masyarakat berharap, kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan ditingkatkan di tahun-tahun mendatang. (Jk)