Bengkulu – Pemerintah Provinsi Bengkulu diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Isnan Fajri, menerima bantuan dana hibah untuk rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca bencana senilai 34,9 Milliar dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana Republik Indonesia.
Hibah rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno disela acara sosialisasi kebijakan hibah kebencanaan di kantor pusat BNPB, Selasa(12/11) di Jakarta.
Selain Pemprov Bengkulu, 2 Pemerintah Kabupaten yaitu Kepahiang dan Rejang Lebong juga mendapatkan bantuan Hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana.
Sebagai informasi yang menerima diantaranya, Kabupaten Rejang Lebong mendapat hibah senilai 24,4 Milliar untuk 8 paket pekerjaan infrastruktur dan Kabupaten Kepahiang mendapat hibah senilai 28,6 Milliar Rupiah untuk 6 paket pekerjaan infrastruktur. (er)