Nuansabengkulu.com, Kepahiang – Pemdes Cinta Mandi Baru Bekerja sama degan Pusat Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kepahiang belum lama ini melaksanakan kegiatan Vaksin Massal Anti Rabies juga ikut serta beberapa desa lain nya, Minggu (31/03/2024).
“Alhamdulillah Kegiatan vaksin massal anti rabies berlangsung dengan lancar dan tertib, ini terlihat dari banyaknya animo masyarakat yang ikut berpartisipasi dengan kesadaran membawa hewan peliharaan mereka masing-masing,” ungkap Kades Redo.

Redo Mardo selaku kepala Desa Cinta Mandi Baru menerangkan, ada sekitar Ratusan ekor hewan peliharaan yang dilaksanakan vaksin oleh Tim Puskeswan Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang dalam kegiatan ini jenis anjing, kucing dan monyet.
“Kegiatan ini di laksanakan sebagai upaya pencegahan dini terhadap maraknya kasus anjing gila yang terpapar rabies banyak berkeliaran di lingkungan Desa sehingga menyebabkan keresahan warga,” kata Kepala Desa Cinta Mandi Baru.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas antusiasme masyarakat yang berpartisipasi dalam kegiatan ini, semoga Mulai saat ini dan kedepan nya desa Cinto Mandi Baru terbebas dari kasus rabies.(rolly)