Kaur  

Bupati Kaur Ajak Pelajar RTingkatkan Minat Baca

Bupati Kaur H. Lismidianto, S.H.,M.H Foto Bersama anak-anak SMP/MTs Se-Kabupaten Kaur. (foto: buyung/nuansabengkulu.com)

Kaur – Puluhan Pelajar dari berbagai sekolah mengikuti Sosialisasi Minat Baca Tingkat SMP/MTs Se-Kabupaten Kaur tahun 2024, Rabu (17/7/2024) digedung serbaguna padang kempas, Kegiatan yang mengambil tema: “ayo membaca, buku adalah gudang ilmu” diprakarsai oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kaur ini dibuka secara langsung oleh Bupati kaur H. Lismidianto, S.H, M.H

Dalam arahannya Bupati Kaur menyampaikan ucapan selamat datang kepada para peserta, narasumber dan tamu undangan kegiatan sosialisasi minat baca ini, dan ucapan terima kasih kepada panitia yang telah bekerja keras mempersiapkan segala sesuatunya sehingga kegiatan ini dapat berlangsung dan berjalan dengan baik.

Dikatakan Bupati Bangsa yang maju adalah bangsa yang membudayakan membaca, karena menurut dia budaya membaca merupakan syarat mutlak menuju masyarakat informasi yang merupakan ciri dari masyarakat modern

“Masyarakat yang mempunyai budaya baca yang bagus akan mengangkat harkat dan martabat bangsa agar mampu bersaing di era globalisasi dengan perkembangan IPTEK (ilmu pengetahuan dan teknologi) sangat cepat yang melesat” Ungkapnya

Disampaikan Bupati untuk mendukung bangsa yang membudayakan membaca, pemerintah daerah kabupaten kaur melalui dinas perpustakaan dan kearsipan kabupaten kaur, terus melakukan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan minat baca pada anak-anak dan masyarakat umum, kegiatan yang dilakukan yaitu mensosialisasi/mempromosikan budaya membaca secara langsung seperti pada hari ini

Dalam kesempatan tersebut Bupati juga mengajak kepada seluruh yang hadir selaku stakeholder dan para siswa untuk berkunjung ke Dinas Perpustakaan Daerah Kabupaten Kaur, sehingga program-program bermanfaat dan dapat meningkatkan minat baca sejak dini

“kepada anak-anak peserta sosialisasi minat baca, saya ucapkan selamat mengikuti kegiatan ini, jadikan kegiatan ini sebagai wadah untuk menambah wawasan, pengalaman dan pengetahuan agar dapat kita manfaatkan dalam kehidupan kita” Ujarnya

Bupati berharap kegiatan ini juga dapat berfungsi sebagai wadah untuk meningkatkan wawasan, memperkaya pengalaman, dan memperdalam pengetahuan para peserta yang tidak hanya memberikan informasi baru, tetapi juga membantu peserta untuk mengembangkan diri secara menyeluruh dan lebih siap menghadapi tantangan di masa depan.

“Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat mendorong dan meningkatkan kemampuan literasi, untuk mewujudkan penerus bangsa yang berpengetahuan,berkarakter serta semakin menumbuhkan minat baca” ujarnya

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kaur Yarkan Tawami, S.Pd, MAP mengatakan kegiatan yang dilaksanakan hari ini bertujuan untuk nenumbuhkan budaya gemar membaca dan meningkatkan minat baca kepada pelajar dan juga masyarakat umum

“acara hari ini merupakan kelanjutan dari acara kemarin, hari ini pesertanya adalah siswa SMP sederajat se kabupaten kaur, dengan harapan mereka nantinya para guru pendamping dan juga siswa dapat menjadwalkan kunjungan ke perpustakaan daerah untuk menggiatkan dan menggalakkan budaya membaca” ungkapnya. (by)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *