Rejang Lebong – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Rejang Lebong dihadapkan pada tantangan besar dalam menangani sampah di wilayah tersebut. Data terbaru menunjukkan bahwa volume sampah di Rejang Lebong mencapai 65 ton per hari. Angka ini menunjukkan bahwa penanganan sampah di Rejang Lebong masih belum efektif dan efisien.
Menurut Kabid pengelolaan Sampah, Sudirman mengatakan, penanganan sampah di Rejang Lebong masih dihadapkan pada beberapa kendala. “Keterbatasan sarana dan prasarana pendukung, serta kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah secara tertib, merupakan beberapa kendala yang kami hadapi,” jelasnya, senin (10/03) di ruangannya.
Selain itu, Sudirman berharap kepada masyarakat untuk buanglah sampah pada tempatnya demi menjaga kebersihan lingkungan. “Kami berharap kepada masyarakat buanglah sampah secara tertib demi menjaga kebersihan lingkungan,” harapnya
“Penanganan sampah yang efektif dan efisien sangat penting untuk menjaga kebersihan lingkungan apalagi dalam Tahun ini curah hujan di Rejang Lebong sangat tinggi dan mengakibatkan banjir di beberapa tempat dikarenakan sampah di buang sembarangan,” pungkasnya. (Jk)