Sahabat nuansa, Idol grup asal Jepang, Cho Tokimeki Sendenbu, pelantun lagu ‘Suki!’ yang viral di media sosial bakal tampil di Impactnation Japan Festival 2023 di GBK Jakarta, pada 29-30 Jul. Kamu salah satu penggemarnya kah? Jika iya, jangan sampai kelewatan ya!
Lagu ‘Suki!’ viral di TikTok dan telah diputar lebih dari 2,7 miliar kali di seluruh dunia. Lagu ini juga masuk peringkat pertama chart mingguan TikTok Kore dan peringkat pertama chart lagu viral Indonesia.
Idol grup beranggotakan 6 gadis cantik ini bakal melakoni debut internasionalnya di GBK Senayan Jakarta. Mereka akan tampil di hari pertama festival.
“Ini akan menjadi pertama kalinya kami berpartisipasi dalam sebuah acara di Indonesia. Kami tidak pernah berpikir kami akan bisa pergi ke Indonesia jadi kami sangat senang! Kepada semua orang di Indonesia, berawal dari lagu kami ‘Suki!’. Sehingga kalian bisa mengenal kami,” kata Hitoka Sakkai, mewakili seluruh member Cho Tokimeki Sendenbu.
Mereka mengatakan tidak sabar ingin segera datang dan melihat langsung reaksi penggemar mereka di Indonesia.
Dia juga mengungkapkan bahwa ia bersama para anggota lainnya selalu membaca komentar penggemar di media sosial dan tidak sabar untuk melihat reaksi para penggemar secara langsung di Indonesia.
Impactnation Japan Festival 2023 kali ini akan menampilkan beragam keriaan tentang budaya tradisional dan budaya pop Jepang termasuk anime dan manga.
Selain Cho Tokimeki Sendenbu, artis Jepang lainnya seperti Flow, Kana-Boon, Yama, Burnout Syndrome dan DJ Senna juga bakal memeriahkan acara tersebut.
Tiket Impactnation Japan Festival 2023 sudah bisa dibeli secara online mulai dengan harga Rp400.000