Seluma – Bupati Seluma Erwin Octavian, SE didampingi Sekretaris Daerah H. Hadianto, SE, MM, M.Si menghadiri Rapat Paripurna dengan agenda Pandangan Umum Fraksi terhadap Raperda Pertanggungjawaban APBD Tahun 2022, Senin (3/7/2023) di Gedung Paripurna DPRD.
Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Seluma Nofi Eriyan Andesca, S.Sos didampingi Waka 1 DPRD Kabupaten Seluma Sugeng Zonrio, SH. Diikuti anggota DPRD Kabupaten Seluma sebanyak 16 orang dan di hadiri Forkopimda, Asisten dan Staf Ahli, Pejabat Eselon 2 dan 3 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma.
Seluruh Fraksi setuju Raperda Pertanggung Jawaban APBD Tahun 2022 untuk di bahas ketingkat selanjutnya. (whd)