Seluma  

Suanto Resmi Jabat Anggota DPRD Seluma Gantikan Almarhum Herawansyah

Dipimpin Ketua DPRD Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten Seluma, Herawansyah sisa masa jabatan 2019-2024 digantikan oleh Suanto dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Senin (7/8/2023). Foto: Agus/nuansabengkulu.com

 – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seluma menggelar rapat Paripurna Istimewa dengan agenda Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten Seluma, Herawansyah sisa masa jabatan 2019-2024 digantikan oleh Suanto dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Senin (7/8/2023).

Sidang paripurna yang digelar di Aula Gedung DPRD Kabupaten Seluma dibuka oleh Ketua DPRD didampingi Wakil Ketua DPRD bersama anggota DPRD Kabupaten Seluma. Selain itu dihadiri juga oleh Bupati Seluma Erwin Octavian, SE didampingi Wabub Drs. Gustianto dan segenap jajaran OPD di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Seluma. Selanjutnya dihadiri Ketua Pengadilan Negeri Tais, Ketua Pengadilan Agama, Sekretaris Daerah, Sekretaris DPRD Kabupaten Seluma dan tamu undangan dari keluarga Suanto Seluma, Kepala Kantor Kementerian Agama Seluma, Kepala BPN Seluma dan bersama anggota DPRD Seluma.

Untuk diketahui, rapat dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Seluma yang didampingi Waka 1 serta seluruh anggota DPRD Kabupaten Seluma. Ikut juga hadir Staf Ahli Gubernur Provinsi Bengkulu dan Ketua DPD Partai Persatuan Pembangunan Provinsi Bengkulu, Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto, Sekda Seluma H. Hadianto, SE. M. Si. MM, Forkopimda, DPRD Provinsi Dapil Seluma, Ketua KPU Kabupaten Seluma, Para Asisten, Kepala Dinas, Sekwan dprd seluma Camat serta para undangan lainnya.

Ketua DPRD Seluma, Nofi Eriyan Andesca, S.Sos mengucapkan selamat menjalankan tugas sebagai anggota DPRD Kabupaten Seluma supaya dapat bersinergi dan bisa menampung aspirasi masyarakat dalam pembangunan Kabupaten Seluma. (ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *