Mukomuko, nuansabengkulu.com – Desa Air Dikit Kecamatan Air Dikit kabupaten Mukomuko melaksanakan kegiatan pembagian BLT tahap ke II untuk 4 bulan pada tahun 2024 program Presiden Republik Indonesia, Rabu (07/08/2024).
Turut hadir pada pelaksanaan kegiatan Pembagian BLT DD, kepala Desa Air Dikit, BPD Air Dikit, dan seluruh pemerintah desa air dikit dan warga penerima BLT di Desa Air Dikit, yang menghadiri acara pembagian BLT tahap II di desa Air Dikit.
Kepala Desa Air Dikit Abu Natan Mengatakan pembagian BLT Tahap II ini berjalan dengan lancar dan Alhamdulillah terbagi dengan rata kepada warga yang layak menerima Bantuan BLT DD ini.
“Alhamdulillah kegiatan pelaksanaan kegiatan Pembagian BLT DD berjalan dengan lancar dan terbagi rata kepada warga desa air dikit yang layak menerima Bantuan BLT DD ini semoga bermanfaat bagi penerima dan digunakan semana mestinya”, ujar Kepala Desa Air Dikit Kecamatan Air Dikit kabupaten Mukomuko.
Para penerima bantuan BLT Tampak bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan, karena hal ini akan sangat membantu memenuhi kebutuhan pokok mereka sehari-hari. Semoga bantuan ini dapat memberikan dampak positif dan menjadi penyemangat bagi seluruh penerima untuk terus berjuang dalam menghadapi kesulitan ekonomi.
Penulis: Ahmad Siswanto