Wabup Heri Tekankan Angka Kemiskinan Ekstrim di Kaur Harus Turun

Kota Bintuhan – Menindak lanjuti Intruksi Presiden (INPRES) Nomor 4 Tahun 2022 Tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim, Bappeda-Litbang Kabupaten Kaur Menyelenggarakan Kegiatan Join Assesment Workshop di Aula Gedung BDC Technopark Pondok Pusaka, Selasa (13/09/2022)

Wakil Bupati Kabupaten Kaur Herlian Muchrim, ST membuka Kegiatan Join Assesment Workshop didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri, MM, Asisten I Drs. Sinarudin, Asisten II Arsal Adelin, M.Pd, Asisten III Ir. Herwan, M.Si, Kepala Dinas Bappeda-Litbang Kabupaten Kaur M. Suhadi, ST. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kadis Perikanan, Kadis Prindagkop, Kadis PMD, Kadis DP2KBP3A, Kadis PMPTSP, Kadis Pendidikan, Kadis Nakertrans, Kadis Pertanian, Kadis PUPR, Kadis Kesehatan, Kadis Ketahanan Pangan, Kadis Perkim, BPJS, PLN, Pendamping Desa Kabupaten, Ketua APDESI 15 Kecamatan di Kabupaten Kaur. 

Dalam sambutannya Wakil Bupati Kabupaten Kaur Menyampaikan Kemiskinan Ekstrim yang ada di Kabupaten Kaur agar menjadi perhatian kita semua tanpa terkecuali. 

“Kami selaku perwakilan Pemerintahan Kab Kaur berharap Setiap Dinas Terkait agar membuat Program atau Langkah Langkah Konkret dalam upaya Penanggulangan Kemiskinan yang ada di Kabupaten Kaur” ujar Herlian Muchrim

Lanjut Kepala dinas Bappeda-Litbang Kabupaten Kaur M. Suhadi, ST.  menyampai beberapa tahapan kegiatan yang harus ditargetkan sesuai dengan intruksi Presiden sebagaimana merujuk pada INPRES Nomor 4 Tahun 2022, Target Kemiskinan Ekstrim dapat menyentuh angka nol atau mendekati nol. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *