Apa Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula?

Kopi Bengkulu/nuansabengkulu.com

Nuansabengkulu.com – Kebiasaan umum masyarakat Indonesia adalah meminum kopi yang bercitarasa manis. Secangkir kopi terasa kurang nikmat jika tidak disertai dengan gula.

Beberapa orang menyukai gula yang sedang. Namun tak sedikit pula yang menyukai takaran gula yang banyak, sehingga rasa kopi nyaris hilang akibat terlalu manis.

Namun, untuk mendapatkan manfaat yang lebih baik dari meminum kopi. Justru menurut para ahli kopi dan dokter jika tidak disertai gula.

Secangkir kopi hitam tanpa gula disebut memiliki banyak manfaat. Namun sayangnya banyak orang kurang menyukai jika kopi tanpa campuran bahan lain seperti gula, atau susu.

Padahal, kopi dengan campuran bahan lain justru bisa mengurangi manfaat kopi yang sebenarnya. Bahkan, berpotensi menimbulkan penyakit baru, seperti diabetes.

Berikut adalah 11 manfaat yang bisa didapatkan oleh penikmat kopi tanpa campuran gula:

1. Meningkatkan daya ingat

Nyaris setiap peminum kopi merasa lebih fokus sesudah meminum kopi. Hal itu karena kandungan kafein pada kopi membuat seseorang bisa lebih berkonsentrasi.

2. Mencerdaskan

Kopi bebas gula bisa memblokir neurotransmitter yang disebut “adenosine”. Ketika kafein adenosine ini, pengaktifan saraf otak akan meningkat sehingga membantu melepaskan neurotransmitter yang bermanfaat.

3. Antioksidan

Kopi diketahui sebagai salah satu sumber antioksidan terbesar. Antioksidan dapat membantu seseorang dalam menangani berbagai masalah kesehatan.

4. Mengandung vitamin dan mineral

Vitamin yang terkandung dalam kopi hitam misalnya B2, B3, dan B5. Ada juga mangan, potasium, dan magnesium.  Semuanya penting untuk memfungsikan organ tubuh secara optimal.

6. Membersihkan perut

Minum kopi tanpa gula dapat menghilangkan bakteri dan toksin dari dalam perut. Bakteri dan toksin ini akan dikeluarkan lewat urin ketika seseorang buang air kecil.

7. Menurunkan berat badan

Kopi hitam bisa meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga baik untuk dikonsumsi sebelum atau setelah berolahraga. Kopi tanpa gula juga membuat metabolisme tubuh semakin baik.

8. Meminimalisir risiko penyakit jantung

Seperti disebutkan sebelumnya, kopi hitam dapat meningkatkan metabolisme seseorang. Hal ini dapat mencegah terjadinya penumpukan lemak dan kolesterol yang menyebabkan arteri tersumbat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *